Detail Berita
Plt Dirut PD Pasar Apresiasi Bantuan Sembako Yang Diberikan TP PKK Provinsi Sumut dan TP PKK Kota Medan

Plt Dirut PD Pasar Apresiasi Bantuan Sembako Yang Diberikan TP PKK Provinsi Sumut dan TP PKK Kota Medan

Senin, 06 Juli 2020, 17:00:00 | Dibaca: 738


Plt Dirut PD Pasar Kota Medan, H. Nasib, S.Sos.M.Si menyampaikan apresiasi atas bantuan sembako yang diberikan oleh TP PKK Provinsi Sumut dan TP PKK Kota Medan kepada para pedagang Pasar Petisah Medan.

Apresiasi ini disampaikan Nasib saat mewakili Plt Wali Kota Medan, Ir. H. Akhyar Nasution, M.Si dalam acara bakti sosial penyerahan paket sembako dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional di Pasar Petisah, Senin (6/7).

Paket sembako yang berasal dari PKK Provinsi Sumut, PKK Kota Medan, BKKBN, PDKI, Grab, PLN dan Nutri Food ini diserahkan secara simbolis oleh Ketua TP PKK Provinsi, Nawal Edy Rahmayadi kepada pedagang.

Dalam kesempatan tersebut Plt Dirut PD Pasar Kota Medan, H.Nasib,S.Sos.M.Si menyampaikan rasa terimakasihnya atas perhatian yang diberikan kepada para pedagang, karena menurut Nasib sudah sepantasnya pedagang mendapat bantuan di tengah pandemi covid-19 saat ini.

"Bantuan ini sangat meringankan perekonomian para pedagang kita yang terdampak covid-19, khususnya tukang jahit karena mereka sangat terdampak sebab dimasa pandemi ini tidak ada yang menjahitkan, karena itu saya mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan ini."kata Nasib.

Dengan diberikannya bantuan paket sembako ini, Nasib berharap dapat menjadi stimulan bagi para pedagang sehingga tidak berputus asah dalam menghadapi covid-19 ini.

"Semoga para pedagang tetap optimis dan semangat dalam beraktifitas ditengah pandemi covid-19, dan diharapkan pandemi ini segera berakhir sehingga kita dapat kembali beraktifitas secara normal."harap Nasib.



Sumber : Dinas Kominfo Kota Medan